loading...
Sering kali para blogger menghawatirkan akan pengunjung blognya berkurang setiap harinya, dan sebenarnya memang itu hal yang wajar dan bisa kita hindari dengan cara yang sangat mudah untuk di praktekan asalkan ada kemauan, niat dan ketekunan. tapi memang tak menyangkal bahwa praktek sangat lah sulit ketimbang teori.
Baca Juga: Cara Mencari Pengunjung Blog Tetap Hingga Ribuan
Penyebab utama dari turunnya trafik blog kita, kurangnya merawat blog, itu utamanya. jikalau kalian hanya berharap menambah pengunjung sedangkan kalian hanya diam dan hanya berharap pengunjung datang sendiri ke blog anda, itu sangat mustahil, walaupun terkadang hal tersebut bisa saja terjadi tapi karena memang karena ada beberapa hal yang berpengaruh disitu.
Baca Juga: Cara Mencari Pengunjung Blog Tetap Hingga Ribuan
Penyebab utama dari turunnya trafik blog kita, kurangnya merawat blog, itu utamanya. jikalau kalian hanya berharap menambah pengunjung sedangkan kalian hanya diam dan hanya berharap pengunjung datang sendiri ke blog anda, itu sangat mustahil, walaupun terkadang hal tersebut bisa saja terjadi tapi karena memang karena ada beberapa hal yang berpengaruh disitu.
Ini menurut pengalaman saya selama blogging, seringkali terjadi penurunan statistik pengunjung karena terjadinya beberapa hal ini. jika kalian memang benar-benar ingin menjadi seorang blogger atau memang ingin menekuni passion anda sebagai blogger pasti kalian merasa risih atau tidak nyaman akan hal ini.
Penyebab Yang Sering Terjadi Terhadap Penurunan Trafik Blog Kita
1. Jarang Membuat Artikel
Jangan salah, jika kalian jarang membuat artikel bahkan jika tidak membuka dashboard pasti deh berasa kurang disitu, entah merasa blog anda tidak ada perkembangan. utamanya jika anda tidak membuat artikel, gimana mau banyak pengunjung jika artikel anda sangat minim bahkan jika artikel anda sangat buruk pasti dari situ sudah pasti reputasi blog anda akan turun seketika.
2. Terkena Pinalti Google
Jika blog anda terkena google sandbox siap-siap untuk bekerja ekstra membangun kembali reputasi blog anda. artikel bahkan blog anda akan sulit untuk di index oleh mesin pencari. walaupun bnyak sekali cara yang tersedia di google tentang keluar dari google sandbox ini.
tahukah anda penyebab terkena google sandbox? biasanya penyebabnya yaitu terlalu banyak membuat kata kunci pada artikel yang memang sangat tidak bagus untuk artikel seperti yang sudah saya jelaskan pada cara optimasi seo, dan juga penggunaan All in One Seo Pack yang katanya dapat terkena google sandbox.
3. Artikel Kurang Bermanfaat
Nah, maksud dari artikel kurang bermanfaat yaitu dimana artikel itu biasa saja bahkan banyak artikel lain yang lebih bagus dan bermanfaat dibanding milik kita, ini juga dapat berpengaruh. kita harus memperhatikan cara penyampaian kita dan cara menulis kita untuk meyakinkan pengunjung tetap mau mengunjungi blog kita.
4. Kurang Promosi
Anda jarang share artikel anda? jangan harap pengunjung banyak akan datang ke blog anda. membagikan artikel juga penting untuk membangun reputasi blog kita, jika pengunjung betah dengan tampilan blog, penulisan kita, cara penyampaian kita pasti para pengunjung akan betah dan pasti ingin kembali membaca artikel kita lagi, jika artikel kita memang bermanfaat.
maaf, kembali ke topik promosi, jangan bosan untuk melakukan share ke media sosial atau media digital lainnya. ini untuk mendobrak artikel agar terus mendapatkan feedback yang baik dari pembaca dan pastinya artikel kita akan sedikit terbantu untuk dapat menduduki posisi baik di google result.
5. Seo Yang Kurang Baik
Seo juga harus kita perhatikan, akan tetapi jangan sampai kita menghabiskan waktu hanya untuk mengurusi seo yang rumit dan hasilnya belum tentu maksimal. banyak para blogger-blogger besar yang sudah berbicara tentang seo yang sia-sia bahkan kurang membantu. gunakanlah seo yang sederhana saja tanpa membuang waktu lebih, utamakan artikel.
salah satu contoh seo sederhana adalah, kita memperhatikan kata kunci pada artikel yang akan kita buat, penggunaan tautan permanent yang pendek, dan submit ke google webmasters untuk mempercepat pengindeks'an tapi jangan submit berlebihan.
Baca Juga: Cara Jitu Agar Artikel Tampil Di Halaman Pertama Google
itu saja artikel tentang Hal-Hal Yang Membuat Trafik Blog Kita Menurun Drastis, ini hanya pengalaman saya saja, ya walaupun saya juga sangat kurang baik akan hal ini. semoga artikel ini bermanfaat untuk kita semua. kita ambil poin-poin utamanya saja, ambil yang baik dan mohon maaf atas kesalahan yang terjadi pada artikel ini maupun lainnya.
loading...
Hal-Hal Yang Membuat Trafik Blog Kita Menurun Drastis
4/
5
Oleh
Creepy's
Dilarang Keras~
*Spaming
*Memasang Link Aktif
*Asal komen
Komentar sewajarnya dan relavan